“DOSEN STMIK SINAR NUSANTARA MENJADI PEMBICARA DALAM VISITING LECTURE BERSAMA UNIKL MALAYSIA“


Surakarta, 19 September 2023 – Teknologi telah membawa perubahan yang lebih baik untuk kemajuan dunia. Salah satu hasil pengembangan bidang teknologi yaitu Artificial Intelligence (AI). STMIK Sinar Nusantara Surakarta berpartisipasi dalam kegiatan Visiting Lecture dengan tema “Use of Artificial Intelligence (AI) to Improve the Quality of Learning and Research in Higher Education”. Dalam kegiatan STMIK Sinar Nusantara menghadirkan salah satu dosen sebagai narasumber pada seminar tersebut. Kegiatan yang diadakan oleh APTISI Komisariat II Surakarta ini bekerja sama dengan Perguruan Tinggi UNIKL Malaysia. 

Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin, 18 September 2023 di Grand City ini merupakan tindaklanjut MoU Antara Perguruan Tinggi Swasta Anggota APTISI Komisariat II dan Perguruan Tinggi Luar Negeri. Salah satu Dosen STMIK Sinar Nusantara yang menjadi pembicara pada kegiatan tersebut, Iwan Ady Prabowo, S.Kom., M.Kom mengatakan 

“Bersyukur bisa berkolaborasi dengan teman-teman dari Malaysia, saya berharap semoga dapat ditingkatkan sehingga semakin membuka wawasan diantara dua negara khususnya dalam instansi pendidikan. Dapat merangkul dosen dalam peningkatan pembelajaran dan penelitian, terutama untuk dosen-dosen muda supaya bisa out of the box. Karena diluar sana sudah banyak organisasi yang membahas AI seperti IAIS (Indonesia Artificial Intelligence Society), IAII (Ikatan Ahli Informatika Indonesia), AIFIRE.co dan lain-lain”. (copyright by : Tim Marcomm STMIK Sinar Nusantara)