BEM STMIK SINUS Sukses Gelar FASTER FERARIA

Agenda rutin berupa kegiatan Festival Tengah Semester (FASTER) yang diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STMIK Sinar Nusantara tahun ini mengusung tajuk FERARIA (Festival menyambut RAmadhan CeRIA). Kegiatan tersebut telah selesai dilaksanakan selama 4 hari, dimulai dari hari Selasa, 31 Mei hingga Jumat, 3 Juni 2016.

Pelaksanaan kegiatan FASTER FERARIA diikuti oleh semua mahasiswa yang bekerjasama dengan seluruh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di lingkungan kampus STMIK SINUS.

“Dalam festival ini kita mengadakan bazaar yang terbagi menjadi 31 kelompok terdiri dari mahasiswa dan mahasiswi yang mengambil matakuliah kewirausahaan angkatan 2014 dan 2015”, jelas Wahyu Narimo, ketua BEM STMIK SINUS.

Kemeriahan FASTER kali ini tak luput dari bermacamnya kegiatan yang diselenggarakan, beberapa diantaranya yaitu Bazaar, Best Performance Class, Talk Show, Parade Band, Parade Game, Seminar Umum, Sinus Movap, Sharing Bareng Alumni, Lomba Stand Up Comedy, Lomba Poster, dan Lomba Capture The Flag.

Berkaitan dengan rangkaian kegiatan tersebut Wahyu Narimo memberikan contoh dampak positif yang bisa didapat, “Misalnya saja untuk kegiatan Sharing Bareng Alumni, para mahasiswa yang hadir mendapat gambaran, pengetahuan mengenai dunia kerja dari pengalaman alumni STMIK SINUS yang telah bekerja sesuai dengan kemampuan dibidangnya”.

Pada akhirnya dengan adanya penyelenggaraan serangkaian kegiatan-kegiatan tersebut diharapan dapat mengembangkan potensi–potensi yang dimiliki oleh para mahasiswa, sekaligus melatih mental dan jiwa berwirausaha dalam memanfaatkan peluang berwirausaha dengan baik.